JAKARTA, Arcus GPIB – Majelis Sinode akan mengadakan Pertemuan Komunitas Baca Alkitab (KBA) Pelkat PT (Persekutuan Teruna) bagian ke-3 Sabtu 9 Desember 2023 secara Daring. Untuk itu, diharapkan Pelayan PT mengikuti pertemuan tersebut.
Mejelis Sinode GPIB dalam suratnya tertanggal 27 November 2023 yang ditandatangani Ketua I Pendeta Marthen Leiwakabessy dan Sekretaris Umum Pendeta Elly D. Pitoy De Bell mengatakan, pertemuan dimakasud untuk memotivasi para Pelayan PT untuk menjadikan aktivitas membaca dan merenungkan Alkitab sebagai “Habit” dan gaya hidup, baik secara individu maupun kelompok.
Pertemuan Komunitas Baca Alkitab Pelkat PT GPIB sebelumnya telah dilakukan pada Sabtu, 23 September 2023.
Seperti pernah disampaikan bahwa pemahaman iman GPIB bahwa Firman Allah dalam terang Roh Kudus dipercaya bermanfaat serta memiliki daya hidup untuk mengubah dan membaharui hidup Gereja dan seluruh ciptaan, sehingga terpelihara dalam jalan kehidupan-Nya yang menyelamatkan.
Kehidupan jemaat kategori Teruna dalam gumul juang masa muda mutlak memerlukan keintiman dengan Tuhan Yesus. Untuk itu haruslah dibangun kehidupan doa dan cinta akan firman Tuhan. Salah satu profil Teruna GPIB adalah “Kesukaannya adalah firman Tuhan”. Pembacaan Alkitab secara teratur dan tuntas akan memberi manfaat bagi kehidupan rohani, disamping aktifitas Ibadah dan pelayanan.
Teruna GPIB yang memiliki minat dan tujuan yang sama untuk membaca Alkitab dapat saling berinteraksi dalam kelompok yang dikelola oleh Pelkat Persekutuan Teruna.
Adanya Sabda Bina Teruna Harian akan menguatkan pemahaman iman Teruna, serta dapat dijadikan pandu untuk menggali hasil pembacaan rutin Teruna, misalnya dalam perbincangan setelah IHMPT. Singkatnya, dengan memanfaatkan hal-hal yang ada di seputar Persekutuan Teruna, maka Kelompok Baca Alkitab adalah aktifitas sentrum bagi dasar kembang tumbuh setiap Teruna GPIB. /fsp