Home / GPIB Siana

Sabtu, 27 November 2021 - 14:16 WIB

Musibah GPIB Nehemia, Pdt Asachristo Mahodim: Tanah Bergerak, Tembok Pastori Tenggelam

KMJ GPIB Nehemia, Pdt. Asachristo Mahodim dengan latar belakang gedung gereja yang rusak akibat tanah bergeser.

KMJ GPIB Nehemia, Pdt. Asachristo Mahodim dengan latar belakang gedung gereja yang rusak akibat tanah bergeser.

CIBOGO, Arcus – Hujan yang turun dengan debit air yang cukup besar di Kawasan Bogor dan sekitarnya berakibat musibah bagi GPIB Nehemia, Cibogo.

Tanah di sekitar Gedung gereja yang masuk dalam Mupel Jabar II ini tergerus air. Akibatnya tanah disekitar gereja bergerak dan bergerak terus membuat permukaan tanah turun hingga kedalaman 9 meter.

“Tanah bergerak karena tergerus air hujan sedalam 9 meter dengan luas sepanjang 15 meter yang saat ini sedang dikerjakan,” ungkap Ketua Majelis Jemaat (KMJ) GPIB Nehemia Cibogo, Pdt. Asachristo Mahodim kepada arcus Sabtu 27/11.

Saat ini, kata Pdt Mahodim, pihaknya terus melakukan penimbunan,   diuruk untuk mengatasi pergeseran tanah yang terus terjadi karena debit hujan yang besar yang terus turun di Kawasan bogor dan sekitarnya.

Baca juga  Arahan MS Di Minggu-minggu Adven: Ada Petunjuk Soal Stola dan Logo

“Tembok pastori yang lama sudah tenggelam,” tutur Mantan Pendeta Jemaat  GPIB Zebaoth Bogor dan GPIB Sumber Kasih Jakarta ini.

Menurutnya, gereja yang diresmikan oleh Jend TNI (Purn) M. Panggabean dan ditahbiskan oleh Sekretaris Umum Majelis Sinode GPIB Pdt. Junus Beeh S.Th pada 1997  ini masih butuh 120 truk lagi material tanah untuk penimbunan lokasi yang terkikis air dan pendanaan untuk pembangunan kembali bangunan pastori dan gedung gereja yang rusak akibat tanah bergeser.

Baca juga  GPIB Berdukacita, KMJ GPIB Pammase Pdt. Paskaina Risteruw-Suripaty Wafat

“Pergeseran tanah kalau tidak diantisipasi bisa menimbulkan kerusakan yang semakin parah dan butuh biaya yang semakin besar akibat tanah bergerak,” tandasnya.

Saat ini, kata Pdt Mahodim, pengerjaan telah mencapai 40 persen dari  total penanganan perbaikan yang dilakukan hingga saat ini. /fsp

DONASI, dapat disalurkan ke Rekening: Bank BRI 0800-01-013994-53-1  a.n: GPIB Majelis Jemaat Nehemia. Contact Person: HP/W.A: 081212696611

Share :

Baca Juga

GPIB Siana

Menlu RI Buka Konferensi Internasional Literasi Keagamaan Lintas Budaya

GPIB Siana

Untuk Kepemimpinan Misioner, “One Click GPIB” Kenapa Tidak?

GPIB Siana

Berdayakan Aset GPIB Ditempat-tempat Strategis, Pdt. P. K. Rumambi: Ada BUMG

GPIB Siana

Untuk Akurasi Data Jemaat, Dept. Inforkom dan Litbang Gelar Bimtek Tiga Aplikasi

GPIB Siana

Konven Pendeta dan PST 2023 Mupel Sumut-Aceh Siap, Pdt. Johny Lontoh: Sudah Bentuk Panitia

GPIB Siana

Katekumen GPIB Marga Mulya Yogyakarta Kunjungan ke Vihara, Pura dan Masjid

GPIB Siana

Bidang IV MS Selenggarakan Pertemuan Dengan Jemaat dan Mupel

GPIB Siana

INGAT, Pujian Mengalahkan Si Jahat, Pujilah Tuhan Dengan Sungguh