JAKARTA, Arcus GPIB – Majelis Sinode GPIB mengadakan Workshop bagi pengurus/calon pengurus Pelayanan Masyarakat Kota dan Industri (PMKI) yang akan dilaksanakan pada 19 – 22 September 2024 di Hotel Amaris Pasar Baru, Jakarta Pusat.
Diharapkan kehadiran Pengurus/Calon Pengurus PMKI di Musyawarah Pelayanan, Perwakilan dari Komisi Pelkes di Jemaat, Depatemen Pelkes: Ketua, Sekretaris, Bendahara (5 orang), Perwakilan 1 orang dari Departemen: Pelkes-UPB, Pelkes-UP2M, Teologi, Germasa IL, Perwakilan 1 orang dari Dewan PELKAT PA, PT, GP, PKP ,PKB, PKLU.

Finalisasi Road Map PMKI di Batam 2023 menghadirkan narasumber Romo Chrisanctus Paschalis Saturnus.

Dalam kesempatan Finalisasi Road Map 2023 lalu dilakukan kerja sama dengan pihak Romo Chrisanctus Paschalis mengatasi kasus-kasus trafficking.
Majelis Sinode dalam Edarannya tertanggal 2 Agustus 2024 yang ditandatangani Ketua I Pendeta Marthen Leiwakabessy, S.Th. dan Sekretaris I Pendeta Emmawati Y. Rumampuk-Baule S.Th., M.Min menyebutkan, tujuan kegiatan untuk menghasilkan kesadaran tentang pemenuhan hak anak dan perempuan, kesejahteraan pekerja, dan kondisi ekologi, menghasilkan koordinator sub bidang PMKI yang terampil dalam menjalankan Road Map PMKI.
Road Map PMKI berisi tentang 3 sasaran utama pelayanan yaitu, pemenuhan hak perempuan dan anak, kesejahteraan pekerja, dan ekologi. Tiga sasaran ini adalah bentuk upaya PMKI, sebagai unit misioner Gereja dalam menghadirkan damai sejahtera di tengah-tengah dunia.
Dalam melaksanakan Road Map PMKI, butuh kesadaran dan keterampilan yang komprehensif, agar PMKI berkontribusi dan berpartisipasi di tengah-tengah kehidupan masyarakat guna menghadirkan kasih Allah Tritunggal secara nyata. Adapun pemateri adalah sebagai berikut:
Pendeta Sylvana Apituley, M.Th, membawakan ”PEMENUHAN HAK PEREMPUAN DAN ANAK” memberikan ulasan tentang landasan teologis pemenuhan hak anak dan Perempuan.
Diaken Natanel E J Sumampouw, MPsi.Msi memberikan ulasan tentang ragam model pendampingan terhadap korban pelanggaran hak perempuan dan anak.
Mellysa Anatasya memberikan ulasan tentang implementasi pendampingan korban kekerasan terhadap perempuan dan anak, agar PMKI GPIB dapat melakukan aksi nyata untuk para korban kekerasan terhadap perempuan dan anak tersebut.
Prof. Dr. Kemal N Siregar SKm, MA,Ph.D memeberikan ulasan tentang kondisi pekerja Indonesia secara komprehensif, yang dapat membangkitkan kesadaran peserta tentang kebutuhan para pekerja. Harapannya ialah peserta memahami persoalan-persoalan para pekerja, sehingga bisa melaksanakan pemenuhan kebutuhan pekerja sesuai Road Map PMKI.
Pendeta Indah Sriulina Ginting S.Si, Teol memberikan ulasan tentang model-model pendampingan terkhususnya pastoral terhadap para pekerja dan keluarga. Harapannya model-model pendampingan pastoral ini dapat diimplementasikan oleh PMKI GPIB dalam melayani pekerja dan keluarga.
Yenny Silvia Sari Sirait, SH,M.H, memberikan ulasan tentang model pendampingan dan advokasi hukum untuk kesejahteraan para pekerja dan keluarga. Harapannya PMKI GPIB dapat memperjuangkan pekerja dan keluarga untuk mendapatkan kesejahteraannya.
Soelthon Gussetya memberikan ulasan tentang kondisi ekologi di Indoensia secara komprehensif, yang dapat membangkitkan kesadaran tentang ancaman kerusakan ekologi.
Teguh Setyono memberikan ulasan tentang model-model pendampingan dan advokasi terhadap alam dan manusia yang menjadi korban dari ekodesi. Harapannya model-model pendampingan ini dapat diimplementasikan oleh PMKI GPIB di jemaat ataupun Mupel.
Abdul Ghofar berbagi pengalaman dan cara-cara dalam memperjuangkan kelestarian ekologis yang penuh tantangan. Implementasi dari metode-metode pendampingan yang sudah dipraktekkan menjadi modal awal agar PMKI GPIB dapat mengimitasi atau memodifikasi implementasi pendampingan atau advokasi ekologi.
Workshop juga merupakan sarana merealisasikan “ROAD MAP PMKI yang telah tersusun dari pertamuan tanggal 19 Juli 2023 di Batam. Kontribusi peserta Rp. 2.000.000 per orang dapat ditransfer ke BRI Cabang Veteran 0329-01-000815-30-0 a.n. Majelis Sinode GPIB.
Catatan : Setiap peserta wajib membawa tumbler. Pendaftaran ditutup tanggal 5 September 2024. Link Pendaftaran : https://forms.gle/KLaQ3frtD7bqpFAx5
/fsp