Home / Misioner

Selasa, 11 Juli 2023 - 20:42 WIB

“Berhentilah Mengeraskan Hati. Kini Saatnya Membiarkan Tangan Tuhan Membentuk Kita”

JAKARTA, Arcus GPIB – Ketika kita dengan sungguh-sungguh memohon kepada Tuhan, sesungguhnya Tuhan mendengarnya. Tuhan pasti mendukung kita. Demikian renungan malam Sabda Bina Umat (SBU) GPIB Selasa (11/07/2023) mengurai Firman Tuhan dari Mazmur 119 : 129 – 136.

Janganlah kuatir! Tuhan turut bekerja untuk menolong kita. Roh Tuhan akan disuruh-Nya untuk membantu kita. Janganlah undur dari hadirat-Nya. Jangan pernah ragu dan kuatir. Sinar ilahi-Nya tidak pernah redup.

“Kehidupan ini mengajarkan banyak hal dan kita harus mempunyai sikap terhadap kehidupan. Kita harus mewarnai hidup ini dan berani untuk menunjukkan kepada dunia sekitar kita bahwa kita adalah orang-orang yang hidupnya diarahkan oleh Tuhan.”

Baca juga  "Jauhi Percabulan, Jaga Kekudusan Hidupmu, Allah Itu Kudus"

“Kita harus berani mengatakan “tidak” terhadap kejahatan dan tetap teguh terhadap segala godaan dunia. “Sinarilah hamba-Mu dengan wajah-Mu ya Tuhan dan jangan palingkan wajah-Mu daripadaku.”

“Iblis yang siap menggocoh kita tidak akan berhenti mencobai. Tekanan hidup dan berbagai bentuk masalah dapat menyulitkan kita sehingga kita tidak dapat berpikir jernih, termasuk dalam pengambilan keputusan. Tidak ada yang mustahil di tangan Tuhan. Bersedialah untuk dibentuk dan diarahkan oleh-Nya.”

Baca juga  Pdt. Ruben Persang: "Perlu Komitmen untuk Mengubah Sebuah Habit"

“Berhentilah mengeraskan hati. Kini saatnya membiarkan tangan Tuhan membentuk kita. Ikuti dan nikmati iramanya. Pasti baik hasilnya.”

Pemazmur dalam bacaan ini meminta Tuhan menyinarinya. la meminta agar ia tetap berada di jalan Tuhan karena orang-orang di sekitarnya tidak berpegang pada Taurat Tuhan. Pemazmur tidak ingin terjatuh.

“Benar, janganlah kegelapan menguasai kita. Kita butuh diarahkan Tuhan supaya tidak keliru dan salah jalan. Juga, supaya kita tidak salah mengambil keputusan dan menentukan pilihan. Kita memerlukan campur tangan-Nya.” /fsp

Share :

Baca Juga

Misioner

Gempa Dahsyat Turki, GPIB Paulus Jakarta Ikut Berdonasi

Misioner

Raih Juara 1 Idol Anak, Kathanael: Bakat dan Latihan

Misioner

Pemilu 2024, MS GPIB Minta Warga GPIB dan Masyarakat Melakukan Pengawasan

Misioner

K E H E N D A K

Misioner

Pendampingan Mahasiswa Teologi GPIB di 4 Perguruan Tinggi

Misioner

HUT Ke-75 GPIB, dari Kota Padang ke Istora Senayan, untuk Indonesia

Misioner

“Mari Bangun Kehidupan Kita Dalam Seluruh Aspek Diatas Dasar Yesus”

Misioner

Tuhan Suka UmatNya Hidup Berkualitas, Apa dan Bagaimana Hidup Berkualitas?