LAMPUNG UTARA, Arcus GPIB – Duo Ketua Bidang Majelis Sinode Pendeta Marthen Laiwakabessy Ketua Bidang Pelkes dan Pendeta Manuel E. Raintung Ketua Bidang Germasa dapat dikatakan orang-orang yang turut sibuk mempersiapkan Safari Pelkes 2023 Kota Bumi di Lampung Utara pada 31 Mei 2023 – 4 Juni 2023.
Hasilnya, perhelatan sinodal tersebut berjalan tanpa kendala berarti. Semua berjalan sebagaimana mestinya dan memberikan makna yang bagus bagi warga jemaat GPIB di Talang Jali dan Sumber Arum yang menjadi target pelaksanaan Safari Pelkes di Lampung Utara tersebut.

Pelayan Firman dalam Ibadah Penyegaran Iman Pdt. John D. Sihite menerima selendang dari Pdt. Franky Tacoy.
Pelaksanaan Safari Pelkes 2023 oleh Depaertemen Pelkes kali ini agak berbeda. Berbeda karena kali ini ada Departemen Germasa turut serta didalamnya dengan melaksanakan beberapa kegiatan.
Persiapan pelaksanaan Safari Pelkes tersebut jauh hari sudah dirancang dan disiapkan sedemikian rupa sehingga seluruh acara dapat berjalan lancar sebagaimana yang telah dipersiapkan sebelumnya antara Dept. Peelkes dan Dept Germasa.

Diaken Vicora Van Der MUUR liturgos dalam Ibadah Penyegaran Iman di GPIB Petra Lampung Utara.
Puji Tuhan semua berjalan baik. Semua rencana yang dilakukan oleh Dept. Pelkes di Lampung Utara berjalan lancar dan semua yang telah ditetapkan Dept Germasa berjalan mulus.
“Dua orang inilah yang dapat saya katakan yang terus menata semuanya sehingga acara Safari Pelkes bisa berjalan bagus, mereka adalah Ketua I MS Pendeta Marhten Leiwakabessy dan Pendeta Ketua II MS Manuel Esau Raitung,” tutut Sekretaris I Majelis Sinode Pendeta Roberto Wagey saat menyapamikan sambutannya dalam acara Pelembagaan jemaat Syalom Pancasila, Lampung Utara Minggu (04/06/2023).

Sebagian peserta Safari Pelkes 2023: Semangat kuat melayani via Dept. Pelkes
Beberapa acara penting yang dilakukan Dept. Pelkes di Lampung Utara dari 31 Mei 2024 hingga 4 Juni 2023 antara lain baksos pengobatan gratis yang diarahkan oleh dr. Griselda Aer.
Rangkaian acara juga melakukan Pembinaan-pembinaan oleh Dewan PA, Dewan PT dan Dewan PKP. Pembinaan juga melakukan acara mitigasi bencana dan pepaparan materi Pemberdayaan Masyarakat Kta dan Industri (PMKI).

Penyerahan bak untuk dipergunakan seperlunya.
Safari Pelkes juga melaksanakan Ibadah Penyegaran Iman yang dilayani oleh Pendeta John D. Sihite. Ibadah Penyegaran Iman ini sangat diminati, warga Jemaat yang hadir luar biasa memenuhi ruang gereja GPIB Petra Kota Bumi Lampung Utara itu.
Sementara itu, Dept. Germasa dalam merayakan hari Lingkungan Hidup Se-Dunia melakukan pembinaan dengan pemaparan materi oleh Pendeta Samuel Karinda dan Praktisi Lingkungan Hidup Ir. Lamris Sitompul.

Pdt. Manuel E. Raintung bersama aparat daerah setempat.
Selain itu, Germasa juga melakukan acara penanaman pohon di sekitar gereja Syalom Pancasila yang baru saja dilembagakan oleh Majelis Sinode dalam hal ini Pendeta Paulus K. Rumambi. Penanaman pohon juga diikuti segenap pendeta GPIB dan aparat Daerah setempat.
Puncak dari pelaksanaan Safari Pelkes tersebut dilakukan pelembagaan Bajem Syalom menjadi jemaat GPIB ke- 338 yang dilembagakan oleh Majelis Sinode dalam hal ini Pendeta Drs. Paulus Kariso Rumambi, M.Si. /fsp

Warga jemaat, peserta Safari Pelkes antusias bertanya terhadap materi bina yang disampaikan.

Penanaman pohon di sebelah gereja dilakukan olah aparat daerah setempat.