Home / Misioner

Senin, 14 Agustus 2023 - 18:25 WIB

Persidangan Sinode Tahunan 2024 Terus Dipersiapkan: Mupel Kaltim II Audiensi Ke Gubernur

Gubernur  Kalimantan Timur Dr. H. Isran Noor saat menerima Panitia PST 2024.

Gubernur Kalimantan Timur Dr. H. Isran Noor saat menerima Panitia PST 2024.

SAMARINDA, Arcus GPIB – Perhelatan Sinodal Persidangan Sinode Tahunan (PST) Samarinda Kalimantan Timur 2024 terus dipersiapkan. Tuan dan Nyonya Rumah Mupel Kaltim II terus bergerak menata sembari mempersiapkan segalanya.

Panitia PST 2024 Mupel Kaltim II belum lama berselang, Selasa 8 Agustus 2023 melakukan audiensi ke Gubernur Kalimantan Timur Dr. H. Isran Noor dan diterima dengan baik.

Dalam kesempatan itu Sekretaris Panitia Janzens Riupassa menyampaikan berbagai hal menyangkut kesiapan pelaksanaan PST GPIB tahun 2024 nanti. Pada hari yang sama Panitia PST 2024 Kaltim II juga diterima Sekretaris Daerah Kaltim, Sri Wahyuni.

Audiensi Panitia PST 2024 Kaltim II diterima Sekretaris Daerah Prov. Kaltim Sri Wahyuni.

Segala persiapan dan agenda dalam pertemuan dengan Gubernur Kaltim Isran Noor dipaparkan termasuk kepada Sekretaris Daerah  Sri Wahyuni oleh perwakilan Panitia Inti PST 2024, yaitu Diaken drg. Edward Suryatmanto, Penatua Oldie Tasik, Pendeta Janzens W. Riupassa, Binsar Simangunsong dan Vikaris Cyntia Napitupulu

Baca juga  Demokrasi Sedang Tidak Baik-baik Saja, Gereja Diminta Berperan

Sebagaimana diketahui berdasarkan Keputuasn Persidangan Sinode Tahunan di Medan tahun lalu diputuskan bahwa Mupel Kaltim II menjadi pelaksana PST 2024.

Baca juga  Tetaplah Taat, Lakukan Hal yang Mendatangkan Sejahtera Pada Sesama dan Muliakan Tuhan

Dilaksanakannya Persidangan Sinode Tahunan (PST) adalah untuk mendapatkan gambaran pelayanan GPIB kedepan yang ditetapkan dalam Program Kerja dan Anggaran (PKA) tahunan.

Selain PST, Gereja Protestan di Indonesia bagian Barat (GIPB) juga memiliki perangkat persidangan lainnya yakni Konven Pendeta yang dilaksanakan secara berkala. Tahun lalu Konven Pendeta dilaksanakan di Medan.

PST di Samarinda ini dapat dikatakan adalah sesuatu yang istimewa karena merupakan PST pertama yang akan meneguhkan sejumlah Vikaris menjadi pelayan Firman dan sakramen untuk menjadi pendeta di Jemaat-jemaat GPIB. /fsp

Share :

Baca Juga

Misioner

“Marilah Bersyukur dan Memuliakan Tuhan atas Hadirat Roh Kudus dalam Hidup Kita”

Misioner

Menag Nasaruddin Umar: Toraja Sangat Terkenal Dengan Toleransinya

GPIB Siana

Yesus Menghendaki PengikutNya Cerdas dan Setia, Berserahlah Pada Hukum-Nya

Misioner

PGI: Lawan Politisasi SARA, Ujaran Kebencian, Hoax dan Politik Uang dalam Pemilu 2024

Misioner

Di PST 2022 Pdt. Roberto Wagey M.Th, Ajak Gereja Hadir Ditengah Kemiskinan

Misioner

Tuhan Ada Di Metaverse, Prof. Richardus Eko Indrajit: Metaverse Memperkaya Bukan untuk…

Misioner

Hari Perjamuan Kudus dan Hari Pekabaran Injil, PGI Terbitkan Tata Ibadah

Misioner

PESAN PASKAH PGI 2022: Banyak Memilih Terpisah dari Allah Asal Tetap dengan Kenyamanan Dunia