Home / Pelkes

Jumat, 4 Agustus 2023 - 22:14 WIB

Tim Baksos GPIB Beri Bantuan Paket Tas Sekolah dan Produk Unilever Ke Jemaat Zaitun Dumoga

Ketua Panitia Baksos Bolmong Pdt. Jan Jona Lumanauw dan Bendahara Dept. Pelkes serahkan bantuan ke Jemaat Zaitun Dumoga  diterima Pdt. Franky Waani.

Ketua Panitia Baksos Bolmong Pdt. Jan Jona Lumanauw dan Bendahara Dept. Pelkes serahkan bantuan ke Jemaat Zaitun Dumoga diterima Pdt. Franky Waani.

Bolaang Mongondow, Arcus GPIB – Pengurus Departemen Pelkes GPIB, Bendahara Vicora Tulende dan Ketua Panitia Baksos Bolaang Mongondow Pendeta Jan Jona Lumanauw menyerahkan secara bantuan paket tas sekolah kepada jemaat GMIBM Zaitun Dumoga Jumat (04/08/2023).

Pemberian bantuan paket tas sekolah tersebut dalam rangka Bakti sosial Departemen Pelkes di Bolaang Mongondow dari tanggal 1 – 8 Agustus 2023 yang dilaksanakan di beberapa titik di daerah tersebut.

Selain itu, Baksos Pelkes GPIB ini juga memberikan bantuan sebagai kepedulian tim Baksos Departemen Pelkes GPIB yang diapresiasi PT Unilever Indonesia, Tbk. Apresiasi itu dibuktikan dengan memberikan bantuan cukup banyak produk Unilever Indonesia kepada Departemen Pelkes dalam rangka Baksos di Bolaang Mongondow tanggal 1 – 8 Agustus 2023.

Baca juga  Tren Bencana Alam Tinggi, Jemaat Perlu Memiliki Tim Crisis Center yang Tangguh

Atas penerimaan produk-produk tersebut yang diterima Pendeta Yan Jona Lumanauw dan diserahkan secara simbolis kepada Ketua Dept. Pelkes GPIB Pendeta Sterra Gerrits  di lokasi Baksos di Jemaat GMIBM Zaitun Dumoga untuk kemudian diserahkan kepada jemaat Zaitun Dumoga dan diterima oleh Pengurus jemaat setempat, Pendeta Franky Waani, M.Th untuk disampaikan kepada warga yang membutuhkan.

Sebagaimana diketahui, GPIB dalam melaksanakan Pelkes tidak hanya melihat kebutuhan di dalam GPIB tetapi juga bagi masyarakat Indonesia, dan berharap dapat membaawa damai sejahtera dan memiliki kerendahan hati sebagai wujud transformatif bagi masyarakat di Bolaang Mongondow.

Baca juga  Baksos Di Kalvari Nanasi Bolmong: Terima Kasih GPIB Baksos Di sini

Turut menyaksikan penyerahan paket bantuan tersebut Ketua I Majelis Sinode Pdt. Marthen Leiwakabessy dan dr. Griselda Aer, Koordinator Baksos Kesehatan serta tim Baksos lainnya.

Dalam pelaksanaan baksos ini melibatkan beberapa dokter umum termasuk dokter gigi. Baksos kesehatan ini juga membuka ruang untuk warga atau pasien yang sekiranya harus menjalani operasi minor. /fsp

Share :

Baca Juga

Pelkes

Usai Kalbar, Tim Visitasi Pelkes Siap Rambah Beberapa Bajem Di Kaltim

Pelkes

Bajem Getsemani Dimandirikan, Sekum Pdt. Elly Pitoy: ”Kayak Disulap”

Misioner

Gereja Tetap Diperlukan Sebagai Tempat Allah Menyapa UmatNya

Pelkes

Tarian Adat dan Pengalungan Selendang Sambut Tim Safari Pelkes GPIB di Lampung Utara

Pelkes

Hari Ke-2 Baksos Dept. Pelkes GPIB Di Modayag Bolmong: Ramai

Pelkes

Sukses, Workshop PMKI GPIB Tuntas Bahas Berbagai Isu Aktual

Pelkes

Tebar Kebaikan, Tim Safari Pelkes 2023 Tanam Sawit, Bakau dan Pengobatan

Pelkes

Tim Baksos Dept. Pelkes Mendarat, Tempuh Jalur Menuju Bolaang Mongondow