Home / Misioner

Rabu, 12 Maret 2025 - 15:04 WIB

#IndonesiaGelap, Pdt. Emmawati Ajak Berpatisipasi Dalam Misi Ilahi

SALATIGA, Arcus GPIB – Arak-arakan pewayangan Gatot Kaca menghantar Pendeta Emmawati Yulia Rumampuk – Baule, S.Th, M. Min Sekretaris I Majelis Sinode GPIB ke panggung utama Balairung kampus UKSW dalam rangka  Persidangan Sinode Tahunan (PST) Salatiga 12 – 15 Maret 2025.

Mengurai makna “Punakawan dalam Lakon”, Pendeta Emmawati Yulia Rumampuk – Baule, S.Th, M. Min Sekretaris I Majelis Sinode GPIB menggiring peserta dan undangan Persidangan Sinode Tahunan (PST) Salatiga yang akan dibuka Rabu 12/03/2025.

Pewayangan Gatot Kaca merangkai ibadah Perjamuan Kudus, PST 2025 di Salatiga.

Punakawan dalam Lakon, yang dilakoni sosok Petruk, Bagong dan Gareng, menurutnya Pendeta Emmawati adalah bagaimana sikap persahabatan satu dengan lainnya yang bersahabat secara  cerdas.

Baca juga  Pdt. Domidoyo Ratupenu: Setiap Pimpinan Punya Style, Fashion, Mekanisme Kerja ...

Punakawan dalam Lakon, yang dilakoni sosok Petruk, Bagong dan Gareng saat pentas mengulas #IndonesiaGelap seraya mengajak untuk menjadi terang bagi sesama.

Fungsionaris Majelis Sinode GPIB menempati alur tengah ruang ibadah yang dihadiri sekitar 600 orang peserta. Sementara pendeta-pendeta se-Mupel Jateng DIY berada disisi kanan panggung utama dan diaken penatua berada disisi kiri.

Baca juga  “Marilah Percaya dan Percaya Terus, Apapun Tantangan Kita Ke Depan"

Pendeta Emmawati dalam renungannya membuka Perjamuan Kudus mengatakan bahwa PST 2025 di Salatiga merupakan sejarah baru bagi GPIB.

”Ini sejarah, baru pertama kali PST dilaksanakan di Kampus. Di Universitas Kristen Satya Wacana, Salatiga,” tutur Pendeta Emmawati. Dalam kesempatan itu, Pendeta Emmawati menyebut soal hastag yang lagi viral #IndonesiaGelap.

”Yesaya mengajak kita untuk berpatisipasi dalam  dalam misi Ilahi membawa terang dan keadilan di dunia,” imbuhnya. /fsp/den

Share :

Baca Juga

Misioner

MANTAP. Kemenag Rilis Video Bahasa Isyarat Ayat Alkitab

Misioner

Booster GPIB Paulus Dikunjungi Amir Syamsuddin Ex. Menkumham Hingga Tukang Sapu Jalanan

Misioner

Setara untuk Semua Agama, Ini Kata Dirjen Ali Ramdani dan Pdt. Rudolf Andreas Tendean

Misioner

“Godaan Kalau Dibiarkan Berbuah Kejahatan, Jangan Dibiarkan, Harus Bertindak”

Misioner

Audiensi Panitia Konven Pendeta dan PST 2023 Diterima Gubernur Edy Rahmayadi

Misioner

Manuver PMKI Di Dadap: “Orangtua Bekerja, Kami Dampingi Anak-anak”

Misioner

Berharap dari Rumambi Institute, Gereja Mau Berpolitik, Mulai dari Pendeta-pendeta

Misioner

Budaya Siri Itu Kuat, Pdt. Ebser M. Lalenoh: “Jangan Bikin Malu”